18 APRIL (BEGIN again!)

Assalamualaikum bloggers, mungkin ada beberapa dari anda yang membaca artikel ini kemudian bertanya-tanya tentang 18 April. 18 April itu memperingati hari apa? Apakah  tanggal kelahiran saya? Ya, benar! 18 April its my born day. Sejak usiaku +18th saya selalu memanfaatkan tanggal kelahiranku sebagai ajang untuk terus merubah diri, yang saya beri istilah “self upgrade”. Kalau dua tahun lalu saya menerbitkan novel teenlit Pulse Of Love lalu tahun kemarin saya memulai kehidupan yang baru tentang perubahan diri dalam berhijab, nah! Tahun ini saya juga ingin membuat suatu perubahan! Salah satunya yaitu mulai aktif menjadi seorang blogger hehe... Rajin membagi lmu dan pengalaman. Karena bagi saya pelajaran itu bukan hanya dari diri sendiri, namun juga dari pengalaman orang lain. Oh iya, untuk anda yang mau berbagi juga tentang hal-hal yang ingin dicapai setelah hari ulang tahunnya bisa komentar dibawah ya... Happy blogging happy share everyone

Lanjut, hal kedua yang ingin saya ubah adalah kebiasaan diriku yang selalu tertawa berlebihan. Saya adalah tipe orang yang ekstrovert. Yang selalu ingin berkumpul menghabiskan waktu atau having fun with friends. Hal itu membuat saya selalu bahagia, dan selalu lebih banyak tertawa ketika saya berkumpul dengan teman-teman saya. Mereka mayoritas berjiwa humoris, jadi tidak menutup kemungkinan hal-hal seperti tertawa yang berlebihan itu sudah merupakan suatu tradisi ketika kami berkumpul.  Lantas mengapa tertawa berlebihan itu ingin saya kurangi? Bukannya itu tandanya kita selalu bahagia? Atau bisa buat kita awet muda? Dan memacu hormon endorfin untuk lebih bahagia? But, now thats different for me. Awalnya saya setuju dengan pernyataan-pernyataan tersebut, namun ketika saya membaca sebuah hadist yang isinya :

 “Janganlah kalian banyak tertawa, karena banyak tertawa akan mematikan hati.” (HR. At-Tirmizi no. 2227, Ibnu Majah no. 4183, dan dinyatakan shahih oleh Al-Albani dalam Shahih Al-Jami’ no. 7435). 

Saya pun sekarang  on progress lagi untuk melakukan satu perubahan ini. 

Perubahan terakhir yaitu dengan memulai lagi kehidupan saya dengan hati bersih dan pikiran yang selalu jernih. Yaitu untuk tetap selau berpikir positif dan menebar kebaikan serta senyuman untuk sesama. Karena senyum itu adalah sedekah terindah yang banyak manfaatnya. 

Ok, kali in saya tidak akan terlalu banyak menulis. Intinya saya sangat bersyukur atas umur 21 tahun yang masih Allah SWT berikan pada saya, Ia masih memberikan kesempatan untuk saya berubah. Saya baru sadar bahwa kunci kehidupan itu adalah terus berubah menjadi lebih baik. Intinya saya menulis hal-hal baik seperti ini bukan karena saya manusia sempurna, saya sangat sangat sangat jauh dari kesempurnaan. Oleh karena itu saya ingin selalu berubah menjadi lebih baik.

Dan terima kasih buat teman-teman kampus ku, buat ibu dosen cantik Novita Sutopo lewat video mybirthday , dan terspesial untuk sahabat-sahabat saya yang sudah bersusah payah memberikan saya ucapan birthday, walaupun jarak kalian tidak dekat dari saya. Dan makasih juga sahabat-sahabat spesial aku yang ada disini, atas surprise kemarin hingga hari ini. Yang sangat berwarna! Mengapa berwarna? Kalian sudah berhasil membuat saya nangis, kesal, jengkel, dan bahagia. But absolutely im happy! Veryhappy! 
Thanks for make my day, LOVEYOUALL!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar